• Sun. Oct 6th, 2024

Gubernurnews

Info Pemerintahan Pusat dan Daerah

Hari Pertama Bertugas, Pj Gubernur Jambi Koordinasi dengan Forkopimda dan OPD

Byadmin

Mar 3, 2021

Yang jelas kita tidak sendiri untuk melakukan banyak hal di Provinsi Jambi. Tentu kita harus bersinergi untuk menyelesaikan hal-hal strategis.”

Jambi – Pj Gubernur Jambi Dr. Hari Nurcahya Murni, M.Si mulai bertugas di hari pertamanya tiba di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah, Provinsi Jambi, Jumat (19/2/2021) pagi.

Seusai dilantik, Penjabat (Pj) Gubernur Jambi, Ibu Nunung, sapaan akrab Hari Nur Cahya Murni langsung bersilaturahmi ke sejumlah unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Selain dalam rangka silaturahmi, kunjungan tersebut sekaligus untuk mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan pemerintahan di Jambi.

Instansi pertama yang disambangi Pj Gubernur Jambi Ibu Nunung didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Jambi H. Sudirman, SH. MH. ialah ke Kantor Kejaksaan Tinggi Provinsi Jambi. Pj. Gubernur berkoordinasi dengan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jambi DR Johanes Tanak SH.,MH. di Kantor Kejati Provinsi Jambi.

Pertemuan dengan Kajati Jambi di hari pertama tugasnya sebagai Pj. Gubernur Jambi, ia ingin menginventarisir masalah penegakan hukum di Jambi.

“Turun dari pesawat, saya langsung berkunjung ke sejumlah Forkopimda. Rencana awal bertemu Kapolda, namun karena Bapak Kapolda tidak ada di tempat, saya langsung menemui Kajati, kemudian dilanjutkan bertemu dengan Danrem 042/Garuda Putih Brigadir Jenderal TNI Muhammad Zulkifli, S.I.P., M.M. dan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Rocky Candra, SE.” ungkapnya di Kantor Gubernur Jambi, Jumat (19/2).

Siang harinya, Pj. Gubernur Jambi kembali didampingi Sekda Provinsi bersilaturahmi dengan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov untuk berdiskusi tentang berbagai permasalahan di tiap OPD dan Program Pemerintah Pusat maupun Pemda.

“Yang jelas kita tidak sendiri untuk melakukan banyak hal di Provinsi Jambi. Tentu kita harus bersinergi untuk menyelesaikan hal-hal strategis,” harapnya.

Peraih Cumlaude Program Doktor Bidang Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan, Institut Pertanian Bogor (IPB) itu juga berharap dalam satu bulan ke depan masa Kepemimpinannya menjadi Pj. Gubernur, penanganan Covid-19 dan penerapan protokol kesehatan 5M serta mendukung program vaksinasi nasional benar-benar menjadi perhatian khusus.

Ditambahkan Ibu Nunung, pihaknya akan menjalankan arahan Mendagri untuk tidak mengambil kebijakan merotasi jabatan ASN. Hal lain yang kemudian menjadi pesan khusus kepada Pimpinan OPD dan ASN di lingkungan Pemprov Jambi ialah netralitas ASN dan berupaya menjaga suasana kondusif selama menunggu proses sengketa Pilgub Jambi hingga diputuskan hasilnya oleh Mahkamah Konstitusi (MK).

Selain itu, Pj. Gubernur Jambi menyampaikan apresiasi kpd Pemprov Jambi, yg berada pada posisi kelima untuk penanganan stunting. Dia berharap, dengan kolaborasi Pemda dan PKK, penanganan stunting di Jambi kedepan dapat lbh baik lagi.

Wanita berusia 59 tahun ini mencatatkan diri dalam sejarah, sebagai wanita pertama yang pimpin Provinsi Jambi. Sebelum menjadi Pj Gubernur Jambi, sejak Juli 2020, Ibu Nunung menjabat Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *